Biasanya saya sering menggunakan XAMPP sebagai aplikasi web server di windows. Mungkin karena pertama kali kenal aplikasi web server ya cuma XAMPP. Namun, karena beberapa kebutuhan yang harus dipenuhi dan sekarang XAMPP paten menggunakan MariaDB, maka saya pun memutuskan beralih ke WAMP.
Kenapa pindah ke WAMP?
WAMP adalah salah satu jenis web server. Dari kepanjangan, Windows Apache MySQL PHP, memberi kesan bahwa aplikasi web server ini dikembangkan untuk pengguna windows.
Setelah menginstall wamp dan menggunakannya, saya jadi punya banyak alasan kenapa pindah ke WAMP
- Karena saya pengguna windows dan WAMP memang dikembangkan untuk windows
- WAMP memberi alternatif 2 aplikasi manajemen database, yaitu MySQL dan MariaDB. Tidak seperti XAMPP yang sudah paten beralih dari MySQL ke Maria DB
- WAMP memberikan beberapa alternatif versi PHP untuk dipilih. Jadi kalo mau menggunakan PHP7, sudah tidak perlu lagi rumit-rumit upgrade. Tinggal pilih aja versi PHP pada WAMP Manager
- WAMP Manager dirancang bagus, lengkap, simpel, dan mudah untuk dikonfigurasi
Untuk tahu lebih lengkap fitur-fitur dari WAMP bisa cek di website http://www.wampserver.com/en/
Lalu bagaimana cara menginstall WAMP ?
Pertama, download dulu aplikasi WAMP melalui website diatas. Di bagian download, pilih versi windowsmu 32bit atau 64 bit. Kemudian ikuti folder di sourgeforce hingga menemukan aplikasi .exe
Kedua, sebelum install WAMP, pastikan di windows sudah terintall microsoft visual studio c++ mulai dari 2012 hingga 2015. Berikut linknya:
- Microsoft Visual C++ 2012 Redistributable Update 4
- Microsoft Visual C++ 2013 Redistributable
- Microsoft Visual C++ 2015 Redistributable Update 3
Ketiga, jalankan instalasi pada aplikasi WAMP yang telah didownload tadi hingga selesai.
Keempat, search pada WAMP Manager dan klik, maka WAMP akan otomatis berjalan. Bila semua service pada WAMP berjalan, maka icon pada taksbarnya berwarna hijau. Bila sedang mati (semua service tidak jalan) maka icon berwarna merah atau bila salah satu service tidak jalan, icon akan berwarna orange.
Tinggalkan Balasan